Komsos Dengan Panitia, Babinsa Weding Ajak Panitia Jaga Kesehatan Jelang Pencoblosan Pilkades

    Komsos Dengan Panitia, Babinsa Weding Ajak Panitia Jaga Kesehatan Jelang Pencoblosan Pilkades
    Giat Babinsa Weding Ajak Panitia Jaga Kesehatan Jelang Pencoblosan Pilkades

    DEMAK - Sebagai bentuk kesiapan dalam pelaksanaan Pilkades yang akan digelar pada Sabtu (16/10) mendatang, Babinsa Weding Koramil 02/Bonang Serma Sutrisno melaksanakan komsos dengan panitia di kantor sekretariat panitia Pilkades yang berada di Balai Desa Weding, Kecamatan Bonang, Selasa (11/10/2022).

    Dalam komsosnya, Babinsa mengajak seluruh panitia untuk tetap menjaga kesehatan menjelang pelaksanaan pencoblosan Pilkades yang tinggal 4 hari lagi, sehingga nantinya dapat menjalankan tugasnya dengan baik pada saat proses pencoblosan dan perhitungan suara.

    Selain itu, Babinsa juga menghimbau kepada panitia untuk mensosialisasikan kepada warga, agar ikut menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban menjelang pencoblosan Pilkades, yaitu dengan tidak memprovokasi warga lain, dan menerima dengan legowo, jika calon yang ia dukung kalah dalam Pilkades.

    "Saya harap, pihak panitia ikut mensosialisasikan kepada warga, agar tidak mempermasalahkan Kades yang terpilih, karena saya yakin siapapun yang terpilih nanti pasti akan memberikan yang terbaik kepada desa, " tegasnya.

    Terpisah, Danramil 02/Bonang Kapten Chb Ajit Anggono menyampaikan bahwa pihaknya sudah memberikan instruksi kepada Babinsa di wilayah untuk terus melakukan penggalangan kepada semua elemen masyarakat, guna mendukung terwujudnya Pilkades yang aman dan damai.

    "Sesuai perintah dari Pak Dandim, kita instruksikan kepada Babinsa agar aktif di wilayah dalam Pilkades, menggalang semua lapisan masyarakat agar menjaga kondisifitas keamanan, sehingga Pilkades dapat berjalan aman dan damai, " pungkas Danramil. 

    Redaktur   : Makruf/Pendim 0716/Demak

    demak jateng tni kodim 0716/demak
    Muhammad Makruf

    Muhammad Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Jaga Fisik, Anggota Kodim 0716/Demak Laksanakan...

    Artikel Berikutnya

    Danrem 073/Makutarama Hadiri Pembukaan TMMD...

    Komentar

    Berita terkait